Wednesday, October 03, 2018

Wisata Lombok Pasca Gempa 2018; Bendungan Air Bersih di Kayangan

Akhir bulan September, saya mendapat kesempatan untuk menjadi Tim medis MER-C untuk musibah Gempa Lombok 2018.

Posko MER-C berada di Halaman SMPN 3 Kayangan yang berada di desa Gumantar Kecamatan Kayangan Kabupaten Lombok Utara, atas arahan BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) dan Dinas Kesehatan.





Posko yang didirikan sejak terjadinya gempa pertama kali di akhir bulan Juli 2018, hingga saat ini tetap melayani pengobatan massal, baik di posko sendiri maupun mobile clinic ke berbagai pos pengungsian masyarakat korban gempa khususnya kecamatan Kayangan atau yang berasal dari daerah Lain.

Pada misi kali ini, saya mendapat tugas sampingan selain misi medis, yaitu mengidentifikasi titik-titik sumber air alternatif, sebagai sumber irigasi dan rumah tangga, selain tetap melanjutkan pengobatan massal dan mobile clinic.

BENDUNGAN di KECAMATAN KAYANGAN
Perlu diketahui, kecamatan Kayangan atau lombok pada umumnya, adalah daerah tandus yang memiliki keterbatasan sumber air. Masyarakat pada umumnya memperoleh air dari mata air di pegunungan (lereng gunung Rinjani), karena untuk menggali sumur sendiri memerlukan kedalaman lebih dari 40 meter. Mata air - sungai/ air terjun kemudian di buatkan bendungan, lalu menuju pintu air, kanal/ pipa menuju ke desa.

 

 Air untuk kebutuhan rumah Tangga biasanya ditampung pada malam hari, karena nun di atas, pada pada pagi dan siang hari air ini dipakai untuk mandi beramai-ramai.
 

Aliran Sungai yang kering

Bendungan Santong
aerah ini juga terdapat PLTMH (Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro), wisata AIR TERJUN SEKEPER dan Tiu Teja. Air terjun sekeper merupakan salah satu air terjun yang tinggi di daerah lombok. Saluran Air dari Bendungan Santong mengairi sisi barat; yaitu desa Sesait dan desa Kayangan.

Bendungan Pawang Kates
Dari bendungan dibuatkan kanal/ saluran menuju dusun Doyotan dan sebagian besar desa Gumantar (sisi tengah)
 

Bendungan Samik Jengkel/ Sambik jengkel parigi kec. Selengan
Lokasi di perbatasan dusun Sambik Jengkel Parigi- Dompu Indah untuk melayani Kayangan sisi timur (Desa Delengan).
 

Desa Salut yang berlokasi lebih atas dari desa Selengan, malah menjadi daerah yang sulit air karena minimnya mata air. - Sempat terjadi kericuhan masalah sumber air Santong yang akan dibagikan 'sedikit' ke Gangga; tetangga kecamatan di sebelah barat.

Dan beberapa bulan sebelum gempa, persolan air ini hampir tuntas.
 Saat terjadi gempa pipa-pipa saluran air ini terganggu; baik mengalami patah/ putus/ tersumbat/ tertimbus, sehingga perlu dibuatkan tambahan beberapa sumur bor/ sumur air tanah di beberapa titik; 6 titik di desa Gumantar dan 3 titik di Selengen.

 =

Hari ke-1 kami melakukan perawatan terhadap 5 pasien post op yang masih bermasalah.
Kegiatan ini dilakukan di rumah masing-masing pasien, yang tinggal berjauhan. Sorenya melayani pengobatan beberapa pengungsi yang mendatangi posko.

Kegiatan Belajar di bawah Tenda

WISATA 
Di kecamatan Kayangan, yang meliputi lereng gunung Rinjani hingga pesisir pantai Utara, memiliki beberapa destinasi wisata berupa pantai dan air terjun;

Pantai Ketapang Tampes Pantai Beraringan Air Terjun Tiu Sekeper Air Terjun Tiu Teja PLTMH santong Air Terjun Tiu Umbak Masjid Tua/ Kuno Gumantar dan Rumah Tradisional dusun Beleq

Semoga wisata Lombok kembali bangkit

 #Letsguide
#LetsguideLombok

 Bersambung ke; Keliling Lombok 1D1N . Insya Allah..

 https://www.posbali.id/buntut-penolakan-warga-p3a-pipa-proyek-jaringan-air-baku-skeper-dibakar-warga/
https://radarlombok.co.id/desa-kayangan-butuh-bendungan.html https://radarmandalika.com/2018/05/17/petani-protes-mutasi-pengamat-air/ https://www.govserv.org/XX/Unknown/657566917654077/BWS-Nusa-Tenggara-I http://cemboelomboktrip.simplesite.com/425843252
http://mer-c.org/

No comments: